DASAR PEMASARAN
TUGAS
DEFINISI PASAR DAN PEMASARAN
Disusun Oleh :
Nama : Santoso Permadi
Kelas : 1EB13
NPM :26210365
UNIVERSITAS GUNADARMA
2010
BAB I
Pendahuluan
1.1 Latar Belakang Pasar dan Pemasaran
Pada umumnya suatu transaksi jual beli melibatkan produk/barang atau jasa dengan uang sebagai alat transaksi pembayaran yang sah dan disetujui oleh kedua belah pihak yang bertransaksi.Hal ini biasanya terjadi terjadi di Pasar,namun banyak kalangan mahasiswa yang tidak mengetahui arti pasar secara sempit maupun secara luas menurut para ahli.Demikian juga dengan pemasaran,Pada umumnya pengertian pemasaran sering di artikan dengan penjualan,namun hal itu tidaklah benar untuk di jadikan pengertian yang baik.Dan hal tersebut yang menjadi latar belakang penulis untuk membuat makalah tentang Definisi Pasar dan Pemasaran.
1.2 Tujuan Penulisan
Tujuan penulisan makalah ini secara umum adalah sebagai tugas dari bidang studi dasar pemasaran.Dan secara khusus untuk lebih mengkaji definisi-definisi pasar dan pemasaran .Makalah ini di buat dengan tujuan agar mahasiswa dapat mengetahui serta mengkaji lebih dalam akana pengertian dari kata pasar dan kata pemasaran.
BAB II
BAB PEMBAHASAN
2.1 Definisi Pasar
Dalam pengertian yang sederhana atau sempit pasar adalah tempat terjadinya transaksi jual beli (penjualan dan pembelian) yang dilakukan oleh penjual dan pembeli yang terjadi pada waktu dan tempat tertentu.
Definisi pasar secara luas menurut W.J. Stanton adalah orang-orang yang mempunyai keinginan untuk memenuhi kebutuhan, uang untuk belanja serta kemauan untuk membelanjakannya.
Pasar adalah konsumen pribadi atu organisasi perusahaan yang mempunyai kebutuhan dan keinginan yang berwujud sebagai permintaan terhadap barang atau jasa.
2.2 Definisi Pemasaran
Beberapa definisi mengenai pemasaran diantaranya adalah :
a. Philip Kotler (Marketing) pemasaran adalah kegiatan manusia yang diarahkan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan melalui proses pertukaran.
b. Menurut Philip Kotler dan Amstrong pemasaran adalah sebagai suatu proses sosial dan managerial yang membuat individu dan kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan lewat penciptaan dan pertukaran timbal balik produk dan nilai dengan orang lain.
c. Pemasaran adalah suatu sistem total dari kegiatan bisnis yang dirancang untuk merencanakan, menentukan harga, promosi dan mendistribusikan barang- barang yang dapat memuaskan keinginan dan mencapai pasar sasaran serta tujuan perusahaan.
d. Menurut W Stanton pemasaran adalah sistem keseluruhan dari kegiatan usaha yang ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga, mempromosikan dan mendistribusikan barang dan jasa yang dapat memuaskan kebutuhan pembeli maupun pembeli potensial.
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Berdasarkan definisi-definisi yang telah di paparkan dalam bagian pembahasan di atas.Maka dapat di ambil kesimpulan sebagai berikut :
Pasar adalah tempat di mana konsumen berorientasi untuk memenuhi segala kebutuhannya dengan membelanjakan uangnya untuk membeli barang atau jasa yang di butuhkanya,Serta di mana produsen berorientasi terhadap keuntungan setelah bertransaksi dengan konsumen.Sedangkan pemasaran dapat di simpulkan dengan artian pemasaran itu adalah kegiatan untuk mengoperasikan sistem bisnis (profit atau non profit) guna memenuhi kebutuhan pasar dengan barang dan jasa,menetapkan harga,promosi,dan lain-lain. Dengan cara pertukaran timbal balik produk dan nilai dengan orang lain.
3.2 Saran
Dari makalah ini masih terdapat berberapa saran yang dapat di jadikan sebagai pengembangan makalah ini selanjutnya,yaitu :
1.Definisi dari para ahli perlu di tambahkan lagi.
Karena definisi para ahli cukup banyak yang mendefinisikan apa itu pasar dan pemasaran.
2.objek yang di kaji harus lebih di perluas lagi.
Misalnya pemasaran kita tambah lagi objeknya mencakup pemasaran makro dan mikro.
REFERENSI :
Teguh budiman,Dasar pemasaran,Universitas gunadarma(seri diktat kuliah)
http://majidbsz.wordpress.com
http://organisasi.org
kunjungi http://gunadarma.ac.id/
Selasa, 28 September 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
singkat aja yahhh ..
BalasHapusdi suruhnya cuma 3 lembar soalnya ,hehehe