Pages

Kamis, 23 Desember 2010

apakah ada pasar selasa dan pasar sabtu ??


Ke Mana Perginya Pasar Selasa dan Sabtu?
Dari manakah nama pasar Senen dan Pasar Minggu? Dari buku Sejarah Para Pembesar Mengatur Batavia karya sejarawan Belanda Mona Lohanda diuraikan asal-muasalnya. Berdasarkan peraturan pemerintah Belanda tanggal 8 Desember 1801 ditentukan pasar berdasarkan hari di Batavia. Jika membuka pasar di hari selain hari yang ditentukan akan dikenai denda.


Hari Minggu dan Senen untuk Pasar Minggu dan Pasar Senen yang sekarang kita kenal. Hari Selasa di Cilincing dan Pondok Gede, hari Rabu di Pasar Rebo dan Tanah Abang. Hari Kamis di Meester Cornelis (Jatinegara). Hari Jum’at di Cimanggis, Pulo Gadung, dan Lebak Bulus. Hari Sabtu di Bekasi dan Tanah Abang.

Namun tak semua hari pasar tak terwakili pasarnya kini di Jakarta. Setidaknya hanya nama-nama berikut yang masih dikenal yaitu Pasar Minggu, Pasar Senen, Pasar Rebo, Pasar Kemis, dan Pasar Jum'at. Tak banyak yang tahu ke mana perginya Pasar Selasa dan Pasar Sabtu. (Den Setiawan, den.setiawan@yahoo.co.idAlamat e-mail ini diproteksi dari spabot, silahkan aktifkan Javascript untuk melihatnya . Foto: http://bataviase.wordpress.com)

Setelah di cari : pasar selasa ada..terletak di tajurhalang ,bojonggede…
Pasar sabtu ada juga di Kecamatan Simpang Empat Batulicin…

Kamis, 09 Desember 2010

, Cintailah Al-Qur’an!

, Cintailah Al-Qur’an!

Mengajarkan Al-Qur’an kepada anak adalah hal yang paling pokok dalam Islam. Dengan hal tersebut, anak akan senantiasa dalam fitrahnya dan di dalam hatinya bersemayam cahaya-cahaya hikmah sebelum hawa nafsu dan maksiat mengeruhkan hati dan menyesatkannya dari jalan yang benar.
Para sahabat nabi benar-benar mengetahui pentingnya menghafal Al-Qur’an dan pengaruhnya yang nyata dalam diri anak. Mereka berusaha semaksimal mungkin untuk mengajarkan Al-Qur’an kepada anak-anaknya sebagai pelaksanaan atas saran yang diberikan Rosulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, dalam hadits yang diriwayatkan dari Mush’ab bin Sa’ad bin Abi Waqqash,
“Sebaik-baik kalian adalah orang yang belajar Al-Qur’an dan mengajarkannya.” (HR. Bukhari).

Sebelum kita memberi tugas kepada anak-anak kita untuk menghafal Al-Qur’an, maka terlebih dahulu kita harus menanamkan rasa cinta terhadap Al-Qur’an. Sebab, menghafal Al-Qur’an tanpa disertai rasa cinta tidak akan memberi faedah dan manfaat. Bahkan, mungkin jika kita memaksa anak untuk menghafal Al-Qur’an tanpa menanamkan rasa cinta terlebih dahulu, justru akan memberi dampak negatif bagi anak. Sedangkan mencintai Al-Qur’an disertai menghafal akan dapat menumbuhkan perilaku, akhlak, dan sifat mulia.
Menanamkan rasa cinta anak terhadap Al-Qur’an pertama kali harus dilakukan di dalam keluarga, yaitu dengan metode keteladanan. Karena itu, jika kita menginginkan anak mencintai Al-Qur’an, maka jadikanlah keluarga kita sebagai suri teladan yang baik dengan cara berinteraksi secara baik dengan Al-Qur’an. Hal tersebut bisa dilakukan dengan cara memuliakan kesucian Al-Qur’an, misalnya memilih tempat paling mulia dan paling tinggi untuk meletakkan mushaf Al-Qur’an, tidak menaruh barang apapun di atasnya dan tidak meletakkannya di tempat yang tidak layak, bahkan membawanya dengan penuh kehormatan dan rasa cinta, sehingga hal tersebut akan merasuk ke dalam alam bawah sadarnya bahwa mushaf Al-Qur’an adalah sesuatu yang agung, suci, mulia, dan harus dihormati, dicintai, dan disucikan.
Sering memperdengarkan Al-Qur’an di rumah dengan suara merdu dan syahdu, tidak memperdengarkan dengan suara keras agar tidak mengganggu pendengarannya. Memperlihatkan pada anak kecintaan kita pada Al-Qur’an, misalnya dengan cara rutin membacanya.
Adapun metode-metode yang bisa digunakan anak mencintai Al-Qur’an diantaranya adalah:
1. Bercerita kepada anak dengan kisah-kisah yang diambil dari Al-Qur’an.
Mempersiapkan cerita untuk anak yang bisa menjadikannya mencintai Allah Ta’ala dan Al-Qur’an Al-Karim, akan lebih bagus jika kisah-kisah itu diambil dari Al-Qur’an secara langsung, seperti kisah tentang tentara gajah yang menghancurkan Ka’bah, kisah perjalanan nabi Musa dan nabi Khidir, kisah Qarun, kisah nabi Sulaiman bersama ratu Bilqis dan burung Hud-hud, kisah tentang Ashabul Kahfi, dan lain-lain.
Sebelum kita mulai bercerita kita katakan pada anak, “Mari Sayangku, bersama-sama kita dengarkan salah satu kisah Al-Qur’an.”
Sehingga rasa cinta anak terhadap cerita-cerita itu dengan sendirinya akan terikat dengan rasa cintanya pada Al-Qur’an. Namun, dalam menyuguhkan cerita pada anak harus diperhatikan pemilihan waktu yang tepat, pemilihan bahasa yang cocok, dan kalimat yang terkesan, sehingga ia akan memberi pengaruh yang kuat pada jiwa dan akal anak.
2. Sabar dalam menghadapi anak.
Misalnya ketika anak belum bersedia menghafal pada usia ini, maka kita harus menangguhkannya sampai anak benar-benar siap. Namun kita harus selalu memperdengarkan bacaan Al-Qur’an kepadanya.
3. Menggunakan metode pemberian penghargaan untuk memotivasi anak.
Misalnya jika anak telah menyelesaikan satu surat kita ajak ia untuk jalan-jalan/rekreasi, atau dengan menggunakan lembaran prestasi/piagam penghargaan, sehingga anak akan semakin terdorong untuk mengahafal Al-Qur’an.
4. Menggunakan semboyan untuk mengarahkan anak mencintai Al-Qur’an.
Misalnya :
Saya mencintai Al-Qur’an.
Al-Qur’an Kalamullah.
Allah mencintai anak yang cinta Al-Qur’an.
Saya suka menghafal Al-Qur’an.
Atau sebelum menyuruh anak memulai menghafal Al-Quran, kita katakan kepada mereka, “Al-Qur’an adalah kitab Allah yang mulia, orang yang mau menjaganya, maka Allah akan menjaga orang itu. Orang yang mau berpegang teguh kepadanya, maka akan mendapat pertolongan dari Allah. Kitab ini akan menjadikan hati seseorang baik dan berperilaku mulia.”
5. Menggunakan sarana menghafal yang inovatif.
Hal ini disesuaikan dengan kepribadian dan kecenderungan si anak (cara belajarnya), misalnya :
  • Bagi anak yang dapat berkonsentrasi dengan baik melalui pendengarannya, dapat menggunakan sarana berupa kaset, atau program penghafal Al-Qur’an digital, agar anak bisa mempergunakannya kapan saja, serta sering memperdengarkan kepadanya bacaan Al-Qur’an dengan lantunan yang merdu dan indah.
  • Bagi anak yang peka terhadap sentuhan, memberikannya Al-Qur’an yang cantik dan terlihat indah saat di bawanya, sehingga ia akan suka membacanya, karena ia ditulis dalam lembaran-lembaran yang indah dan rapi.
  • Bagi anak yang dapat dimasuki melalui celah visual, maka bisa mengajarkannya melalui video, komputer, layer proyektor, melalui papan tulis, dan lain-lain yang menarik perhatiannya.
6. Memilih waktu yang tepat untuk menghafal Al-Qur’an.
Hal ini sangat penting, karena kita tidak boleh menganggap anak seperti alat yang dapat dimainkan kapan saja, serta melupakan kebutuhan anak itu sendiri. Karena ketika kita terlalu memaksa anak dan sering menekannya dapat menimbulkan kebencian di hati anak, disebabkan dia menanggung kesulitan yang lebih besar. Oleh karena itu, jika kita ingin menanamkan rasa cinta terhadap Al-Qur’an di hati anak, maka kita harus memilih waktu yang tepat untuk menghafal dan berinteraksi dengan Al-Qur’an.
Adapun waktu yang dimaksud bukan saat seperti di bawah ini:
Setelah lama begadang, dan baru tidur sebentar,
Setelah melakukan aktivitas fisik yang cukup berat,
Setelah makan dan kenyang,
Waktu yang direncanakan anak untuk bermain,
Ketika anak dalam kondisi psikologi yang kurang baik,
Ketika terjadi hubungan tidak harmonis anatara orangtua dan anak, supaya anak tidak membenci Al-Qur’an disebabkan perselisihan dengan orangtuanya.
Kemudian hal terakhir yang tidak kalah penting agar anak mencintai Al-Qur’an adalah dengan membuat anak-anak kita mencintai kita, karena ketika kita mencintai Al-Qur’an, maka anak-anak pun akan mencintai Al-Qur’an, karena mereka mengikuti orang yang dicintai. Adapun beberapa cara agar anak-anak kita semakin mencintai kita antara lain:
  • Senantiasa bergantung kepada Allah, selalu berdo’a kepada Allah untuk kebaikan anak-anak. Dengan demikian Allah akan memberikan taufikNya dan akan menyatukan hati kita dan anak-anak.
  • Bergaul dengan anak-anak sesuai dengan jenjang umurnya, yaitu sesuai dengan kaedah, “Perlakukan manusia menurut kadar akalnya.” Sehingga kita akan dengan mudah menembus hati anak-anak.
  • Dalam memberi pengarahan dan nasehat, hendaknya diterapkan metode beragam supaya anak tidak merasa jemu saat diberi pendidikan dan pengajaran.
  • Memberikan sangsi kepada anak dengan cara tidak memberikan bonus atau menundanya sampai waktu yang ditentukan adalah lebih baik daripada memberikan sangsi berupa sesuatu yang merendahkan diri anak. Tujuannya tidak lain supaya anak bisa menghormati dirinya sendiri sehingga dengan mudah ia akan menghormati kita.
  • Memahami skill dan hobi yang dimiliki anak-anak, supaya kita dapat memasukkan sesuatu pada anak dengan cara yang tepat.
  • Berusaha dengan sepenuh hati untuk bersahabat dengan anak-anak, selanjutnya memperlakukan mereka dengan bertolak pada dasar pendidikan, bukan dengan bertolak pada dasar bahwa kita lebih utama dari anak-anak, mengingat kita sudah memberi makan, minum, dan menyediakan tempat tinggal. Hal ini secara otomatis akan membuat mereka taat tanpa pernah membantah.
  • Membereskan hal-hal yang dapat menghalangi kebahagiaan dan ketenangan hubungan kita dengan anak-anak.
  • Mengungkapkan rasa cinta kepada anak, baik baik dengan lisan maupun perbuatan.
Itulah beberapa point cara untuk menumbuhkan rasa cinta anak kepada Al-Qur’an. Semoga kegiatan menghafal Al-Qur’an menjadi hal yang menyenangkan bagi anak-anak, sehingga kita akan mendapat hasil sesuai yang kita harapkan.
Diringkas dari Agar Anak Mencintai Al-Qur’an, Dr. Sa’ad Riyadh
***
Artikel muslimah.or.id

Cara Membersihkan Karat Dengan Soft Drink


Alat dan Bahan
Minuman bersoda (soft drink) dalam satu gelas ukuran tinggi, alat yang berkarat (misalnya alat pembuka botol dan mur), dan wadah.

Cara Kerja
  1. Cara pertama: Rendam terlebih dahulu kain di dalam segelas soft drink selama satu jam.
  2. Setelah itu gosokkan kain pada bagian yang berkarat.
  3. Cara kedua: Rendam alat berkarat yang terbuat dari besi itu di dalam wadah dengan soft drink selama satu jam.
  4. Langkah terakhir, usai direndam selama satu jam angkat alat yang berkarat itu dari dalam wadah lalu bersihkan dengan kain.
  5. Lihatlah serpihan karat di alat pembuka botol telah rontok. Untuk membuatnya berfungsi kembali gosoklah alat pembuka botol yang telah dibersihkan tersebut dengan menggunakan lap.
Mengapa Begitu?
Tingkat keasaman atau PH rata-rata dari soft drink adalah 3,4. Ini sangat tinggi. Artinya tingkat keasaman ini cukup kuat untuk melarutkan gigi dan tulang! Karat pada alat dan kotoran pada keramik saja bisa ‘rontok’ oleh asam dan segala bahan campuran yang ada pada soft drink, apalagi gigi dan organ pencernaan dalam tubuh manusia. Maa syaa Allah, sungguh mengerikan!
Tahukah Anda bahwa tubuh kita berhenti menumbuhkan tulang pada usia sekitar 30 tahun?! Setelah itu setiap tahunnya tulang akan larut melalui urine tergantung dari tingkat keasaman makanan yang masuk ke dalam tubuh kita. ‘Larutan tulang’ itu berkumpul di dalam arteri, urat nadi, kulit, urat daging, dan organ. Hal tersebut akan mempengaruhi fungsi ginjal dalam membantu pembentukan batu ginjal.
Apakah Anda pernah mencoba menaruh gigi patah di dalam botol soft drink? Subhanallah, dalam sepuluh hari gigi tersebut dapat melarut dalam cairan tersebut! Tentunya Anda dapat membayangkan, jika gigi yang keras saja bisa melarut maka apakah yang akan terjadi dengan usus dan lapisan perut kita yang halus jika kita terus-menerus meminum soft drink! Soft drink memiliki kandungan gula yang tinggi, bersifat asam, dan mengandung banyak zat aditif seperti pengawet dan pewarna.
Banyak orang yang menyenangi makan didampingi minuman soft drink yang dingin. Anda juga termasuk yang demikian? Simaklah penjelasan berikut ini:
Tubuh kita mempunyai suhu optimum 37°C agar enzim pencernaan dapat berfungsi, sedangkan suhu soft drink dingin jauh di bawah 37°C, terkadang mendekati 0°C. Akibatnya, enzim tidak bekerja dengan baik dan memberi beban berlebih pada sistem pencernaan kita. Malahan makanan yang sudah bercampur dengan soft drink akan menjadi seperti ‘difermentasi’. Akibatnya, makanan tadi akan menghasilkan bau, gas, sisa busuk, dan racun yang diserap oleh usus lalu diedarkan oleh darah ke selruh tubuh. Penyebaran racun ini menyebabkan berbagai macam penyakit. Apa kiranya yang mungkin terjadi apabila setiap hari kita meminum soft drink dingin seusai makan? Rusaklah sudah pencernaan kita!
Tahukah Anda?
Soft drink juga dapat menghilangkan noda lemak pada pakaian. Caranya tuangkan segelas soft drink pada pakaian yang bernoda lemak, tambahkan deterjen, diamkan selama 10 menit, setelah itu kucek pelan-pelan. Kegunaan lainnya adalah membersihkan kabut pada kaca depan mobil. Subhanallah!
Di Universitas Delhi pernah diselenggarakan sebuah kompetisi meminum soft drink. Akhirnya kompetisi dimenangkan oleh seorang mahasiswa yang berhasil menenggak 8 botol soft drink! Tapi dia tidak dapat menikmati kemenangannya itu karena dia meninggal seketika! Apa penyebabnya? Dia mengalami kelebihan karbondioksida dalam darah dam kekurangan oksigen akibat meminum soft drink. Bagaimana, apakah Anda masih berminat meminum soft drink setiap hari?
Sumber: Majalah Iptek Anak “ORBIT”, No. 07 Tahun IX, hlm. 6-7.
(dengan pengubahan bahasa seperlunya dari redaksi www.muslimah.or.id)

adam minum dari Rasulullah

Wahai Anakku, Beginilah Cara Minum Rasulullah

Penyusun: Ummu Nafisah
Muroja’ah: Ustadz Nur Kholis bin Kurdian
Para ibu muslimah yang semoga dirahmati oleh Allah, mendidik anak adalah salah satu tugas mulia seorang ibu. Ketika kita berusaha untuk mendidik anak kita sebaik mungkin dan dengan mengharapkan ridha Allah, maka usaha kita tersebut dapat berbuah pahala. Bagaimana tidak, bukankah membina anak agar menjadi generasi yang sholih dan sholihah adalah salah satu bentuk jihadnya para ibu?
Salah satu bentuk pengajaran kepada si kecil adalah mengajarinya tentang adab dan akhlak mulia dalam Islam. Karena bagaimanapun, seorang ibu memiliki peran yang sangat besar dalam pembentukan pribadi anak. Jika sang ibu berakhlak baik maka si kecil pun akan meniru ibunya karena biasanya waktu anak lebih banyak bersama ibunya. Diantara adab yang semestinya kita ajarkan kepada si kecil adalah adab ketika minum.

Inilah Adab Minum Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam
Aktivitas minum merupakan aktivitas yang lekat dengan kehidupan kita sehari-hari. Sehingga hal ini merupakan kesempatan yang baik untuk memberikan pengajaran bagi anak-anak kita dan melatihnya agar terbiasa minum sesuai dengan tauladan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Beberapa adab minum yang dicontohkan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam antara lain:
  1. Meniatkan minum untuk dapat beribadah kepada Allah agar bernilai pahala.Segala perkara yang mubah dapat bernilai pahala jika disertai dengan niat untuk beribadah. Wahai ibu, maka niatkanlah aktivitas minum kita dengan niat agar dapat beribadah kepada Allah. Dan janganlah lupa memberitahukan anak tentang hal ini.
  2. Memulai minum dengan membaca basmallah.Diantara sunnah Nabi adalah mengucapkan basmallah sebelum minum. Hal ini berdasarkan hadits yang memerintahkan membaca ‘bismillah’ sebelum makan. Bacaan bismillah yang sesuai dengan sunnah adalah cukup dengan bismillah tanpa tambahan ar-Rahman dan ar-Rahim. Dari Amr bin Abi Salamah, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Wahai anakku, jika engkau hendak makan ucapkanlah bismillah, makanlah dengan tangan kananmu dan makanlah makanan yang berada di dekatmu.” (HR Thabrani dalam Mu’jam Kabir)
    Dalam silsilah hadits shahihah, 1/611 Syaikh al-Albani mengatakan, “Sanad hadits ini shahih menurut persyaratan Imam Bukhari dan Imam Muslim)Wahai ibu, jangan lupa untuk mengingatkan anak-anak kita untuk membaca ‘bismillah’ ketika hendak minum, agar setan tidak ikut serta menikmati makanan dan minuman yang sedang kita konsumsi.
  3. Minum dengan tangan kanan.Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,“Jika salah seorang dari kalian hendak makan, hendaklah makan dengan tangan kanan. Dan apabila ingin minum, hendaklah minum dengan tangan kanan. Sesungguhnya setan makan dengan tangan kirinya dan minum dengan tangan kirinya.” (HR. Muslim)Ajarkanlah pada si kecil untuk selalu menggunakan tangan kanan ketika makan dan minum. Seringkali si kecil lupa meskipun telah kita ajari, apalagi ketika menyantap makanan ringan (snack) bersama teman mainnya. Nah, saat kita melihatnya, ingatkanlah ia. Janganlah bosan dan merasa jemu untuk mengingatkan anak kita. Insyaa Allah jika kita melakukannya dengan ikhlas mengharap ridha Allah, Allah akan mengganti usaha kita tersebut dengan pahala.
  4. Tidak bernafas dan meniup air minum.Termasuk adab ketika minum adalah tidak bernafas dan meniup air minum. Ada beberapa hadits mengenai hal ini:Dari Abu Qatadah, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Jika kalian minum maka janganlah bernafas dalam wadah air minumnya.” (HR. Bukhari no. 5630 dan Muslim no. 263) Dari Ibnu Abbas, “Sesungguhnya Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam melarang untuk bernafas atau meniup wadah air minum.” (HR. Turmudzi no. 1888 dan Abu Dawud no. 3728, hadits ini dishahihkan oleh Al-Albani).Dalam Syarah Shahih Muslim, Imam Nawawi mengatakan, “Larangan bernafas dalam wadah air minum adalah termasuk etika karena dikhawatirkan hal tersebut mengotori air minum atau menimbulkan bau yang tidak enak atau dikhawatirkan ada sesuatu dari mulut dan hidung yang jatuh ke dalamnya dan hal-hal semacam itu.
    Dalam Zaadul Maad IV/325 Imam Ibnul Qayyim mengatakan, “Terdapat larangan meniup minuman karena hal itu menimbulkan bau yang tidak enak yang berasal dari mulut. Bau tidak enak ini bisa menyebabkan orang tidak mau meminumnya lebih-lebih jika orang yang meniup tadi bau mulutnya sedang berubah. Ringkasnya hal ini disebabkan nafas orang yang meniup itu akan bercampur dengan minuman. Oleh karena itu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam melarang dua hal sekaligus yaitu mengambil nafas dalam wadah air minum dan meniupinya.
  5. Bernafas tiga kali ketika minum.Dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu beliau mengatakan, “Ketika Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam minum beliau mengambil nafas di luar wadah air minum sebanyak tiga kali.” Dan beliau bersabda, “Hal itu lebih segar, lebih enak dan lebih nikmat.” Anas mengatakan, “Oleh karena itu ketika aku minum, aku bernafas tiga kali.” (HR. Bukhari no. 45631 dan Muslim no. 2028). Yang dimaksud bernafas tiga kali dalam hadits di atas adalah bernafas di luar wadah air minum dengan menjauhkan wadah tersebut dari mulut terlebih dahulu, karena bernafas dalam wadah air minum adalah satu hal yang terlarang sebagaimana penjelasan di atas.
  6. Larangan minum langsung dari mulut teko/ceret.Dari Abu Hurairah, beliau berkata, “Rasulullah melarang minum langsung dari mulut qirbah (wadah air yang terbuat dari kulit) atau wadah air minum yang lainnya.” (HR Bukhari no. 5627). Menurut sebagian ulama minum langsung dari mulut teko hukumnya adalah haram, namun mayoritas ulama mengatakan hukumnya makruh. Ketahuilah wahai para ibu muslimah, yang sesuai dengan adab islami adalah menuangkan air tersebut ke dalam gelas kemudian baru meminumnya.Dari Kabsyah al-Anshariyyah, beliau mengatakan, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam masuk ke dalam rumahku lalu beliau minum dari mulut qirbah yang digantungkan sambil berdiri. Aku lantas menuju qirbah tersebut dan memutus mulut qirbah itu.” (HR. Turmudzi no. 1892, Ibnu Majah no. 3423 dan dishahihkan oleh Al-Albani)
    Hadits ini menunjukkan bolehnya minum dari mulut wadah air. Untuk mengkompromikan dengan hadits-hadits yang melarang, al-Hafidz Ibnu Hajar al-Atsqalani mengatakan, “Hadits yang menunjukkan bolehnya minum dari mulut wadah air itu berlaku dalam kondisi terpaksa.” Mengompromikan dua jenis hadits yang nampak bertentangan itu lebih baik daripada menyatakan bahwa salah satunya itu mansukh (tidak berlaku).”(Fathul Baari, X/94)
  7. Minum dengan posisi duduk.Terdapat hadits yang melarang minum sambil berdiri. Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Janganlah kalian minum sambil berdiri. Barang siapa lupa sehingga minum sambil berdiri, maka hendaklah ia berusaha untuk memuntahkannya.” (HR. Ahmad no 8135)
    Namun disamping itu, terdapat pula hadits yang menunjukkan bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam minum sambil berdiri. Dari Ibnu Abbas beliau mengatakan, “Aku memberikan air zam-zam kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Maka beliau lantas minum dalam keadaan berdiri.” (HR. Bukhari no. 1637, dan Muslim no. 2027)Dalam hadits yang pertama Rasulullah melarang minum sambil berdiri sedangkan hadits kedua adalah dalil bolehnya minum sambil berdiri. Kedua hadits tersebut adalah shahih. Lalu bagaimana mengkompromikannya?
    Mengenai hadits di atas, ada ulama yang berkesimpulan minum sambil berdiri diperbolehkan, meski yang lebih utama adalah minum sambil duduk. Diantara ulama tersebut adalah Imam Nawawi dan Syaikh Utsaimin. Meskipun minum sambil berdiri diperbolehkan, namun yang lebih utama adalah sambil duduk karena makan dan minum sambil duduk adalah kebiasaan Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam. Minum sambil berdiri tidaklah haram akan tetapi melakukan hal yang kurang utama.
  8. Menutup bejana air pada malam hari.Biasakan diri kita untuk menutup bejana air pada malam hari dan jangan lupa mengajarkan anak kita tentang hal ini. Sebagaimana hadits dari Jabir bin Abdillah, ia berkata, aku mendengar Rasulullah bersabda, “Tutuplah bejana-bejana dan wadah air. Karena dalam satu tahun ada satu malam, ketika ituturun wabah, tidaklah ia melewati bejana-bejana yang tidak tertutup, ataupun wadah air yang tidak diikat melainkan akan turun padanya bibit penyakit.” (HR. Muslim)
  9. Puas dengan minuman yang ada dan tidak mencelanya.
    Ajarkan pula kepada anak, bahwa kita tidak boleh mencela makanan walaupun kita tidak menyukainya.
Para ibu muslimah, itulah beberapa adab ketika minum sesuai kebiasaan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Alangkah senangnya hati ini ketika kita melihat anak-anak kita meniru kebiasaan Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam. Dengan membiasakan adab islami kepada anak semenjak kecil, Insya Allah saat dewasa kelak anak-anak akan lebih mudah untuk melaksanakan adab-adab dalam islam dalam kesehariannya, karena ia sudah terbiasa. Maka janganlah bosan untuk mengingatkan si kecil. Semoga Allah membalas usaha kita dengan pahala yang berlipat ganda. Amiin.
Disusun ulang dari:
Artikel Ustadz Aris Munandar tentang “Adab-Adab Makan Seorang Muslim” di www.muslim.or.id
Minhaajul Muslim, Abu Bakar Jabir Al-Jazairi
***
Artikel muslimah.or.id

bagaimana cara memasang studentsite news di blog ?


Assalamualaikum wr wb..

Salam almamater gan ….
kali ini gw mau ngasih tau nih ,cara masukin studensite news(berita yang ada di studensite gunadarma)pada blog pribadi kita ..

Lahh..emang bisa apah ???
Bisa kok…
di blog gw udah terpasang widget yang berisi studentsite news malah..

kok bisa sihh,caranya gimana ??

caranya pergi ke dukun trus minta deh caranya …
hahahaha ???


ya ga gitu juga kali caranya ..
-________-“

begini deh caranya :
 Silakan copy kode di bawah ini :



<div class='widget-content'>
<iframe src ="http://studentsite.gunadarma.ac.id/news/news.php?stateid=2shownews" width="220px" height="300" border="2">
<p>news Studentsite</p>
</iframe>
</div>
  • Silakan login ke blogger
  • Pilih tata letak
  • Tambah widget baru
  • Setelah itu kamiu pilih 
  • Edit HTML/Javascript
  • Paste kan kode yang sudah kamu copy tadi


**trus simpan deh widgetnya  dengan nama studentsite news.
Selesai deh,blog kamu sekarang terhiasi berita berita dari studensite dan selalu up to date .

Hahaha gampang yah ,sebenarnya apapun bisa di tempel di blog kita,tinggal liat page source,trus apa yang pengen di copy trus di temple di blog kita…

Semoga bermanfaat yah informasi ini kali ini ..
mohon jika mengopy posting ini sertai link blog http://santosopermadi.blogspot.comhttp://santosopermadi.blogspot.com

Rabu, 08 Desember 2010

5 cara untuk ngehack facebook


Ini bukan untuk mengajak anda dengan seenaknya maen hacking facebook orang lain meskipun itu pacar atau pasangan anda sendiri, tapi hanya sekedar pengetahuan supaya anda tidak tersesat dalam lingkaran jebakan para hacker, atau mungkin berguna bagi para orang tua yang ingin memonitor anak-anaknya ketika mereka bermain di dunia maya, baik itu cara beretika di jejaring sosial atau menghindari dari facebook predator.

dari sekian banyak cara sedikitnya meliputi 5 metode yang dibahas di sini:

1. Facebook phishing
2. Keylogging
3. Social engineering
4. Hack alamat email primer
5. Dengan bantuan pirates hack sofware
  • Facebook phishing
Ini adalah metode yang paling populer/cara hacking facebook. Saya mengamati berbagai survei facebook diambil di web tentang hacking facebook. Hasil survei ini menunjukkan "Phishing" adalah metode yang paling sering digunakan untuk hack facebook dan ingat! "Phishing adalah metode favorit hacker facebook". Jadi waspadai phishing facebook. Facebook staf bekerja keras untuk menghindari phisher Facebook. Phishing tidak hanya memungkinkan Anda untuk hack Facebook tetapi juga hampir semua account email. Anda harus hanya mendapatkan trik yang digunakan untuk membuat phisher, yang saya pikir sangat mudah. Saya belajar tanpa kesulitan apapun. Tapi, ingat, ini hanya untuk tujuan pengetahuan. saya tidak akan memperpanjang topik ini di sini lebih lanjut tentang Phishing lihat dalam artikel Cara hack facebook password
  • Keylogging
Ini adalah favorit kedua, sebagai satu-satunya hal yang harus Anda lakukan adalah remotely menginstal aplikasi keylogger (jika Anda tidak memiliki akses fisik ke komputer korban). Keylogging menjadi lebih mudah jika Anda memiliki akses fisik ke komputer korban sebagai satu-satunya hal yang harus Anda lakukan adalah menginstal keylogger dan langsung ke tujuan Anda sehingga akan mengirim semua catatan/recorded keystrokes yang menunjukan ke tujuan. Apa yang dilakukan keylogger adalah itu mencatat keystrokes ke file log dan kemudian Anda bisa menggunakan log untuk mendapatkan password yang diperlukan Facebook dan dengan demikian dapat hack password facebook. untuk informasi lebih lanjut, lihat bagian password hacking softwares
  • Social engineering
Cara ini tidak bekerja di awal. Bahkan hacker sudah mengabaikan cara ini. Tapi di orkut dan mendapatkan password gmail sangat mudah dengan metode ini. Saya rasa banyak dari Anda mungkin akan mengetahui bagaimana apa ini social engineering. Untuk pemula, social engineering adalah metode mengambil password atau menjawab pertanyaan keamanan hanya akan quering dengan korban. Anda harus sangat berhati-hati saat menggunakan ini sebagai korban tidak harus menyadari tujuan Anda. Hanya bertanya hati-hati menggunakan logika Anda.
  • Hack alamat email primer
Jika hacker Facebook dengan beberapa cara, hack gmail google Anda atau account yahoo yang Anda gunakan sebagai alamat email utama, maka hacker dapat dengan mudah hacking password Facebook menggunakan "lupa password / forgot password" trik. Dia hanya akan meminta Facebook untuk mengirim sandi email ulang ke alamat email utama Anda yang sudah hack. Dengan demikian, password account Facebook Anda akan diatur ulang dan account facebook anda sudah ter-hack.

Jadi, selalu ingat untuk meng-hide alamat email utama Facebook dan mencoba untuk menyimpan id email yang tidak dikenal atau tak berguna/bohong sebagai alamat email utama Anda.

Sejauh ini, saya menemukan metode hacking Facebook ini sebagai yang terbaik cara kerja untuk hack password account facebook. saya tidak mengajak hacking Facebook atau account email, saya hanya ingin membuat Anda menyadari tentang bahaya online Facebook. Saya akan menghargai upaya Anda jika Anda menyebut metode hacking Facebook lainnya.
  • Dengan bantuan pirates hack sofware
Hanya dengan mendownload software pirates hack, mungkin anda sudah bisa mendapatkan password facebook orang lain, saya kurang yakin dengan metode ini tapi mungkin ada yang pernah berhasil, kalo sudah download gunakan passwordnya: a1b

cara jadul ngehack lewat yahoo

Ni gw kasih Tau cara JaduL ngeHecK FB . . .

Tpi Ini Seh Tergantung Jga Bisa JeBoL ato GaknYa . . .

Tpi Paling enggak yaa BuaT Di coba2 LAh sapa Tau JeboL hehe

Yang mesti Kita Lakuin Untuk MemboboL FB :

1. Lu mesti DapaT AlamaT emali Target yg paling mudah sih menurut gw email Yahoo

2. Lu buka Yahoo mail > sigin > trus klik yg bertulikan "Saya tidak dapat mengakses akun saya " nah disitu nanti kita akan di beri beberapa pertanyaan, biasanya pertanyaan2 yg ada di yahoo itu selalu berhubungan dengan isi profil FB korban . . .

3. Selamat berjuang aja hehehehehe

"sebelumnya mohon maaf kalo cara ini terlalu jadul tpi paling gak buat Info aja, kan kita masih sama2 belajar ato masih newbee hehehe" Very Happy

ngehack facebook lewat = Pirates Facebook Hack

Tuesday, April 20, 2010

Pirates Facebook Hack - Software Hack Facebook



Pirates Facebook Hack adalah sebuah software yang bisa digunakan untuk menjaga account facebook anda dari hacking, selain itu software ini juga bisa hacking facebook orang lain dengan membajak server facebook sehingga email dan password korban bisa diketahui.
Software ini sebenarnya berbayar, tapi disini kalian bisa dapatkan dengan gratis.

Silahkan lihat dan pelajari demo cara menggunankan Pirates Facebook hack dalam video dibawah ini.

video

Download video nya di sini.. Klik Disini

Untuk download software Pirates Hack Facebook nya sendiri klik disini Pirates Facebook Hack v 1.2.rar

UPDATE : Passwordnya "a1b"

Jumat, 03 Desember 2010

wayang orang go international ?

JAYA SUPRANA
Boyong Wayang Orang ke Sydney Opera
Jumat, 19 November 2010 | 06:59 WIB
KOMPAS/PRIYOMBODO
Wayang Orang Bharata

JAKARTA, KOMPAS.com -- Komposer, pianis dan pengusaha jamu Jaya Suprana punya gawean besar. Dalam waktu dekat ini, ia akan memboyong kelompok Wayang Orang Bharata untuk tampil di Australia. Tempat yang dipilih bukan main prestise-nya, yakni Sydney Opera House.

"Ini yang pertama wayang orang bisa main di Sydney Opera House. Kalau orchestra atau pertunjukan lainnya mungkin sudah biasa, tapi ini wayang orang lho," ujar Jaya bangga, saat ditemui di sela peluncuran album resital piano anak didiknya, Lita Liviani Tandiono, di Jakarta, belum lama ini.

Bukan perkara mudah tentunya bisa menghadirkan wayang orang di tempat bergengsi seperti itu. Selain butuh ongkos besar, penyajian cerita yang menarik agar tak membosankan menjadi hal yang jadi perhatian. "Biaya untuk menyewa sehari saja Rp 600 juta, belum biaya lainnya," katanya.
Tapi itu bukan soal. Menghadirkan pementasan Wayang Orang, kata dia, menjadi salah satu obsesi besarnya. Ada sejumlah alasan kenapa ia ngotot memboyong pementasan itu di Sydney Opera House. Kata Jaya Suprana, salah satunya lantaran ia ingin mengangkat wayang orang agar sederajat dengan seni petunjukan lainnya semacam musik klasik. Memperkenalkan kepada dunia bahwa Indonesia kaya dengan seni budaya, tak sekedar musik dan tari.

Sebanyak 70 seniman dari kelompok Wayang Orang Bharta akan diboyong ke Negeri Kangguru itu untuk pementasan pada 26 Desember nanti. Di sana, mereka tak cuma sekedar mempertontonkan kebolehannya, tapi juga mengajak penonton untuk ikut menyisihkan sebagian uangnya untuk korban bencana di Tanah Air.

"Biar tak terlalu panjang durasi pertunjukannya akan lebih pendek. Pementasan ini juga bagian dari usaha penggalangan dana buat korban bencana alam," kata pria berdarah Tionghoa kelahiran Denpasar, Bali, 27 Januari 1949 ini.
Sebelum tampil di sana, pertunjukan Wayang Orang dengan lakon Banjaran Gatotkaca, tersebut akan ditampilkan di hadapan publik sendiri di Balai Sarbini, Jakarta pada 22 November nanti. "Ya hitung-hitung pemanasan," ujarnya.

Minggu, 28 November 2010

ANALISIS PERILAKU PASAR KONSUMEN


ANALISIS PERILAKU PASAR KONSUMEN DI KELUARGAKU

Pada kesempatan kali ini,Saya akan menganalisis kegiatan perilaku pasar konsumen yang di titik beratkan pada keluarga saya sendiri khususnya orang tua saya terhadap minyak goreng .
INFORMASI STATISTIK
1.      Apa yang di konsumsi pada analisis kali ini ? Minyak goreng.
2.      Siapa yang mengkonsumsi ? Orangtua saya,di gunakan untuk memasak.
3.      Berapa harga minyak goreng  ? kisaran Rp 16.000 ke atas (1 kg)
4.      Kapan biasanya orangtua anda membeli minyak tersebut ? biasanya setiap 1 minggu sekali.
5.      Di mana orangtua anda membelinya ? Beliau biasa membeli di supermarket/minimarket terdekat.


INFORMASI PSIKOLOJIK
Hal apa saja yang membuat orangtua saya memilih/mengkonsumsi minyak goreng bimoli ?
·         MOTIVASI
Orangtua saya membeli minyak goreng tersebut  sebab beliau terMOTIVASI untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
·         PERSEPSI
Berdasarkan pengalaman pribadi beliau beliau telah banyak mencoba berbagai macam
minyak goreng ,beliau lebih memilih  minyak goreng bimoli karena minyak ini berbeda dengan yang lainnya lebih jernih dan irit.
·         KEPERCAYAAN
Orangtua biasanya ingin anaknya sehat selalu,sebelum memilih minyak goring selalu melihat kandungan yang terkandung dalam minyak tersebut.ketika kandungan yang terkandung dalam minyak itu baik,Beliau percaya minyak ini dapat menjaga kesehatan keluarga kami.
·         SIKAP
Keputusan membeli atau tidakmembeli merupakan konsekuaensi dari sikap seseorang.dalam produk minyak goreng ini banyak di terima oleh masyarakat,hanya sedikit yang menolak produk ini.
·         FAKTOR SOSIAL
Keputusan orangtua saya membeliminyak goring ini di pengaruhi oleh factor eksternal,keluarga besar saya turun-temurun menggunakan minyak goring Ini,tetangga saya juga demikian.
·         KELAS SOSIAL
Karena status beliau termasuk keluarga cukup(Menengah ke atas),jadi beliau membeli minyak goring yang cukup mahal dengan kualitas yang baik.
·         KELUARGA
Banyak anggota keluarga yang mengeluh karena gorengan yang di goring menggunakan merek yang dulu sangat susah hilang,menempel di goreng’an.selainitu keluargapun menyarankan ibu saya menggunakan minyak goring ini.




INFORMASI DINAMIK
Proses pembelian terjadi :
1.      Kegiatan munculnya gagasanuntuk membeli(initiating)
Proses pembelian minyak goreng sangat di pengaruhi oleh initiating orang tua saya sendiri.Orangtua saya mempunyai gagasan untuk membeliproduk ini setelah mengetahui kelebihan produk ini dalam media elektronik.
2.      Pengembangan atau dorongan agar dorongan tersebut di realisir.( Influencer)
Proses pembelian minyak goreng sangat di pengaruhi oleh influencer,yaitu peranan nenek,tetangga,dan pendapat ahli tentang produk ini.
3.      Kegiatan pengambilan keputusan untuk membeli (decision making)
Setelah melalui 4 proses pengambilan keputusan untuk membeli yaitu :
§         Perumusan masalah
§         Pengumpulan informasi
§         Pengembangan dan penilaian alternative
§         Penentuan alternative terbaik/pengambilan keputusan,Dan
§         Kegiatan keputusan setelah di ambil
4.      Kegiatan pelaksanaan pembelian(purchasing)
Setelah Orang tua saya lmengambil keputusan dari point ke 4 di atas,akhirnya orangtua saya  membeli minyak tersebut.
5.      Pemakaian barang tersebut (using)
Orangtua saya pun hingga saat ini masih mengkonsumsi tiap hari minyak goreng tersebut untuk keperluan masak setiap hari.



Selasa, 23 November 2010

apa manfaat membaca istigfar ?

Bacaan Istighfar berbunyi “Astaghfirullah” atau lengkapnya “Astaghfirullahhal’adhim” merupakan kalimat yang sangat pendek dan bisa di ucapkan dengan mudah. Namun demikian kalimat ini jika di baca secara rutin dalam setiap waktu dan kesempatan, lebih – lebih sehabis melaksanakan sholat akan memberikan dampak yang besar bagi si pelakunya.

1.MENGANGKAT DERAJATNYA DISURGA Rasulullah bersabda,”Sesungguhnya Allah akan mengangkat derajat seorang hamba di surga. Hamba itu berkata,’Wahai Allah, dari mana saya dapat kemuliaan ini?’ Allah berkata,’Karena istighfar anakmu untukmu’.”(HR.Ahmad dengan sanad hasan).

2.MENGIKUTI SUNNAH RASULULLAH Abu Hurairah berkata,”Saya telah mendengar Rasulullah bersabda,’Demi Allah, Sesungguhnya aku minta ampun kepada Allah (beristighfar) dan bertaubat kepada-Nya dalam sehari lebih dari tujuh puluh kali’.”(HR.Bukhari).

3.MENJADI SEBAIK-BAIK ORANG YANG BERSALAH Rasulullah bersabda,”Setiap anak Adam pernah bersalah, dan sebaik-baik orang yang bersalah adalah yang segera bertaubat.”(HR.Tirmidzi, Ibnu Majah, al-Hakim).

4.BERSIFAT SEBAGAI HAMBA ALLAH YANG SEJATI Allah berfirman,”Dan Allah Maha Melihat akan hamba-hamba-Nya. (Yaitu) orang-orang yang berdo’a:”Ya Tuhan kami, sesungguhnya kami telah beriman, maka ampunilah segala dosa kami dan peliharalah kami dari siksa neraka,”(yaitu) orang-orang yang sabar, yang benar, yang tetap ta’at, yang menafkahkan hartanya (dijalan Allah), dan yang memohon ampun (beristighfar) di waktu sahur.”(QS.Ali’Imran: 15-17).

5.TERHINDAR DARI STEMPEL KEZHALIMAN Allah berfirman,”…Barang siapa yang tidak bertaubat, maka mereka itulah orang-orang yang zhalim.”(QS.al-Hujurat: 11).

6.Diampuninya dosa-dosa. Siapa yang mengakui dosanya dan juga meninggalkannya, maka dia akan diampuni.

7.Ridha Allah Subhanahu wa Ta’ala dan kecintaan-Nya. Istighfar merupakan perkara yang penting, sehingga seorang hamba bisa mendapatkan ridha dan kecintaan Allah Subhanahu wa Ta”ala.

8.Memperoleh rahmat Allah Subhanahu wa Ta’ala. FirmanNya, Hendaklah kalian meminta ampun kepada Allah Ta’ala, agar kalian mendapat rahmat (An-Naml :46).

9.Didalam firman-Nya yang lain, Maka aku katakan kepada mereka, ‘Mohonlah ampun kepada Rabb kalian’, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan menurunkan kepada kalian hujan dengan lebat, dan akan membanyakkan harta dan anak-anak kalian, dan mengadakan untuk kalian kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untuk kalian sungai-sungai’.(Nuh:10-12).

10.Kebeningan hati. Karena istighfar dapat menghapus dosa dan mengenyahkannya. Maka hati pun menjadi bersih dan bening dari noda dosa serta kedurhakaan.

11.Istighfar merupakan kebutuhan hamba yang berkelanjutan. Dia membutuhkannya menjelang siang dan malam, bahkan istighfar senantiasa dibutuhkan dalam setiap perkataan dan perbuatan, kala sendirian maupun ramai, karena di dalamnya mengandung kemashlahatan, mendatangkan kebaikan, menyingkirkan kemudhoratan, menambah kekuatan amal hati dan badan serta keyakinan iman.

12.Mendatangkan sikap lemah lembut dan baik tutur katanya. Siapa yang ingin agar Allah Ta’ala memperlakukannya dengan lemah lembut, maka dia harus senantiasa bersama-Nya. Istighfar dapat menjadikan seorang hamba lemah lembut, baik tutur katanya, karena dia biasa mengucapkan kebenaran dan menjelaskannya.

13.Memperbanyak ibadah dan zuhud di dunia. Istighfar membutuhkan penyesalan dan taubat, sehingga ia menuntut pelakunya lebih banyak beribadah. Firman Allah Ta’ala, Sesungguhnya kebaikan-kebaikan itu menghapuskan kesalahan-kesalahan.(Hud:114).

14.MENGGEMBIRAKAN ALLAH Rasulullah bersabda, “Sungguh, Allah lebih gembira dengan taubat hamba-Nya daripada kegembiraan salah seorang dari kalian yang menemukan ontanya yang hilang di padang pasir.” (HR.Bukhari dan Muslim).

15.DICINTAI ALLAH Allah berfirman, “Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang bertaubat dan mencintai orang-orang yang mensucikan diri.” (QS.al-Baqarah: 222). Rasulullah bersabda, “Orang yang bertaubat adalah kekasih Allah. Orang yang bertaubat atas dosanya, bagaikan orang yang tidak berdosa.”(HR.Ibnu Majah).

16.DOSA-DOSANYA DIAMPUNI Rasulullah bersabda, “Allah telah berkata,’Wahai hamba-hamba-Ku, setiap kalian pasti berdosa kecuali yang Aku jaga. Maka beristighfarlah kalian kepada-Ku, niscaya kalian Aku ampuni. Dan barangsiapa yang meyakini bahwa Aku punya kemampuan untuk mengamouni dosa-dosanya, maka Aku akan mengampuninya dan Aku tidak peduli (beberapa banyak dosanya).”(HR.Ibnu Majah, Tirmidzi). Imam Qatadah berkata,”Al-Qur’an telah menunjukkan penyakit dan obat kalian. Adapun penyakit kalian adalah dosa, dan obat kalian adalah istighfar.” (Kitab Ihya’Ulumiddin: 1/410).Membebaskan diri dari adzab. Istighfar merupakan sarana yang paling pokok untuk membebaskan diri dari adzabnya, sebagaimana firman-Nya, Dan tidaklah Allah Ta’ala akan mengadzab mereka, sedang mereka meminta ampun.(Al-Anfal:33).
Istighfar mendatangkan kebaikan yang banyak dan juga barokah. Firman Allah Ta’ala, Dan (dia berkata),’Hai kaumku, mohonlah ampun kepada Rabb kalian lalu bertaubatlah kepada-Nya, niscaya Dia menurunkan hujan yang deras kepada kalian, dan Dia akan menambahkan kekuatan kepada kekuatan kalian’.(Hud:52).SELAMAT DARI

17.API NERAKA Hudzaifah pernah berkata, “Saya adalah orang yang tajam lidah terhadap keluargaku, Wahai Rasulullah, aku takut kalau lidahku itu menyebabkan ku masuk neraka’. Rasulullah bersabda,’Dimana posisimu terhadap istighfar? Sesungguhnya, aku senantiasa beristighfar kepada Allah sebanyak seratus kali dalam sehari semalam’.” (HR.Nasa’i, Ibnu Majah, al-Hakim dan dishahihkannya).

18.MENDAPAT BALASAN SURGA “Dan (juga) orang-orang yang apabila mengerjakan perbuatan keji atau menganiaya diri sendiri, mereka ingat akan Allah, lalu memohon ampun terhadap dosa-dosa mereka dan siapa lagi yang dapat mengampuni dosa selain Allah? Dan mereka tidak meneruskan perbuatan kejinya itu, sedang mereka mengetahui. Mereka itu balasannya ialah ampunan dari Tuhan mereka dan surga yang didalamnya mengalir sungai-sungai, sedang mereka kekal didalamnya; dan itulah sebaik-baik pahala orang-orang yang beramal.”(QS.Ali’Imran: 135-136).

19.MENGECEWAKAN SYETAN dan MEMBUAT SYETAN PUTUS ASA Sesungguhnya syetan telah berkata,”Demi kemulian-Mu ya Allah, aku terus-menerus akan menggoda hamba-hamba-Mu selagi roh mereka ada dalam badan mereka (masih hidup). Maka Allah menimpalinya,”Dan demi kemuliaan dan keagungan-Ku, Aku senantiasa mengampuni mereka selama mereka memohon ampunan (beristighfar) kepada-Ku.”(HR.Ahmad dan al-Hakim). Ali bin Abi thalib pernah didatangi oleh seseorang,”Saya telah melakukan dosa’.'Bertaubatlah kepada Allah, dan jangan kamu ulangi’,kata Ali. Orang itu menjawab,’Saya telah bertaubat, tapi setelah itu saya berdosa lagi’. Ali berkata, ‘Bertaubatlah kepada Allah, dan jangan kamu ulangi’. Orang itu bertanya lagi,’Sampai kapan?’ Ali menjawab,’Sampai syetan berputus asa dan merasa rugi.”(Kitab Tanbihul Ghafilin: 73).

20.MEREDAM ADZAB Allah berfirman,”Dan Allah sekali-kali tidak akan mengazab mereka, sedang kamu berada di antara mereka. Dan tidaklah (pula) Allah akan mengazab mereka, sedang mereka meminta ampun.”(QS.al-Anfal: 33).

21.MENGUSIR KESEDIHAN Rasulullah bersabda,”Barangsiapa yang senantiasa beristighfar, maka Allah akan memberikan kegembiraan dari setiap kesedihannya, dan kelapangan bagi setiap kesempitannya, dan memberinya rizki dari arah yang tiada disangka-sangka.”(HR.Abu Daud, Ibnu Majah dan Ahmad).

22.MELAPANGKAN KESEMPITAN Rasulullah bersabda,”Barangsiapa yang senantiasa beristighfar, maka Allah akan memberikan kegembiraan dari setiap kesedihannya, dan kelapangan bagi setiap kesempitannya dan memberinya rizki dari arah yang tiada disangka-sangka,”(HR.Abu Daud, Ibnu Majah dan Ahmad).

23.MELANCARKAN RIZKI Rasulullah bersabda,”Sesungguhnya seorang hamba bisa tertahan rizkinya karena dosa yang dilakukannya.”(HR.Ahmad, Ibnu Hibban dan Ibnu Majah).

24.MEMBERSIHKAN HATI Rasulullah bersabda,”Apabila seorang mukmin melakukan suatu dosa, maka tercoretlah noda hitam di hatinya. Apabila ia bertaubat, meninggalkannya dan beristighfar, maka bersihlah hatinya.”(HR.Nasa’i, Ibnu Majah, Ibnu Hibban, Tirmidzi).

25.MUDAH MENDAPATKAN ANAK Allah berfirman,”Maka aku katakan kepada mereka:”Mohonlah ampun (istighfar) kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan memperbanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula didalamnya) untukmu sungai-sungai.” (QS.Nuh: 10-12).

26.MUDAH MENDAPATKAN AIR HUJAN Ibnu Shabih berkata,”Hasan al-Bashri pernah didatangi seseorang dan mengadu bahwa lahannya tandus, ia berkata, ‘Perbanyaklah istighfar’. Lalu ada orang lain yang mengadu bahwa kebunnya kering, ia berkata, ‘Perbanyaklah istighfar’. Lalu ada orang lain lagi yang mengadu bahwa ia belum punya anak, ia berkata,’Perbanyaklah istighfar’.(Kitab Fathul Bari: 11/98).

27.BERTAMBAH KEKUATANNYA Allah berfirman,”Dan (dia berkata):”Hai kaumku, mohonlah ampun kepada Tuhanmu lalu bertobatlah kepada-Nya, niscaya Dia menurunkan hujan yang sangat deras atasmu, dan Dia akan menambahkan kekuatan kepada kekuatanmu, dan janganlah kamu berpaling dengan berbuat dosa.”(QS.Hud: 52).

28.BERTAMBAH KESEJAHTERAANNYA Allah berfirman,”Maka aku katakan kepada mereka:”Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai.”(QS.Nuh: 10-12).

29.MENJADI ORANG YANG BERUNTUNG Allah berfirman,”Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung.”(QS.an-Nur: 31). Aisyah berkata,”Beruntunglah, orang-orang yang menemukan istighfar yang banyak pada setiap lembar catatan harian amal mereka.”(HR.Bukhari).

30.KEBURUKANNYA DIGANTI DENGAN KEBAIKAN Allah berfirman,”Kecuali orang-orang yang bertaubat, beriman dan mengerjakan amal saleh; maka kejahatan mereka diganti Allah dengan kebajikan. Dan adalah Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”(QS.al-Furqan: 70). “Dan dirikanlah sembahyang itu pada kedua tepi siang (pagi dan petang) dan pada bahagian permulaan daripada malam. Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baik itu menghapuskan (dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk. Itulah peringatan bagi orang-orang yang ingat.”(QS.Hud: 114).

31.BERCITRA SEBAGAI ORANG MUKMIN Rasulullah bersabda,”Tidak seorangpun dari umatku, yang apabila ia berbuat baik dan ia menyadari bahwa yang diperbuat adalah kebaikan, maka Allah akan membalasnya dengan kebaikan. Dan tidaklah ia melakukan suatu yang tercela, dan ia sadar sepenuhnya bahwa perbuatannya itu salah, lalu ia mohon ampun (beristighfar) kepada Allah, dan hatinya yakin bahwa tiada Tuhan yang bisa mengampuni kecuali Allah, maka dia adalah seorang Mukmin.”(HR.Ahmad).

32.BERKEPRIBADIAN SEBAGAI ORANG BIJAK Seorang ulama berkata,”Tanda orang yang arif (bijak) itu ada enam. Apabila ia menyebut nama Allah, ia merasa bangga. Apabila menyebut dirinya, ia merasa hina. Apabila memperhatikan ayat-ayat Allah, ia ambil pelajarannya. Apabila muncul keinginan untuk bermaksiat, ia segera mencegahnya. Apabila disebutkan ampunan Allah, ia merasa gembira. Dan apabila mengingat dosanya, ia segera beristighfar.” (Kitab Tanbihul Ghafilin: 67)

Setelah mengetahui dan memahami manfaat dan keutamaan Istigfar maka amalan ini akan mengingatkan kita untuk tidak mengulangi dosa yang dilakukan dan dimintakan ampun tadi.
--------------------------------------------

Islam is my way of life

Senin, 22 November 2010

PERILAKU PASAR KONSUMEN


Pasar konsumen


INFO STATISTIK
Siapa yang memprodiksi barang tersebut ? PT. Nestlé Indonesia
Barang jenis apa yang di jual ?? susu bubuk
Apa nama produk tersebut ? SUSU DANCOW
Berapa harga produk yang di jual tersebut ?
Susu Dancow 400gr (1-3th): Rp. 28.600,-
Susu Dancow 800 + 100gr: Rp. 60.100,-
Susu Dancow 400gr (usia 3-5th): Rp. 27.800,-
Susu Dancow 800 + 100gr (usia 3-5th): Rp. 58.300,-
Susu Dancow 400gr (usia 5-12th): Rp. 30.200,-
Susu Dancow 800 + 100gr: Rp. 60.600,-

Di mana sajakah untuk dapat menemukan produk ini ?
*pasar tradisional.
*mini market
*warung
*dan tempat lainnya.

INFO PSIKOLOJIK
Mengapa membeli barang dagangan yang berproduk ini sedangkan masih banyak produk sejenis yang kurang lebih sama dengan produk ini ?

Menurut saya :
Saya termotivasi membeli produk ini karena apabila memakai produk ini balita akan lebih mendapatkan protein yang banyak

Persepsi saya menurut produk ini berbeda dengan produk lain karena banyak sekali protein dan vitamin dalam susu dancow ini.

Dari turun emurun keluarga kami telah menggunakan susu ini,jadi kami menanamkan kepercayan pada susu dancow ini.

INFO DINAMIK
Bagaimana proses pembelian terjadi ?

1.Initiating
konsumen mempunyai gagasan untuk membeli susu,karena bayinya membutuhkannya
2.influencer
dokter dokter indonesia menyarankan kepada orang tua agar membeli produk ini ,tentu hal ini adalah dorongan untuk membeli produk ini .
Decision making.
Setelahmenimbang nimbang kulitas dari produk produk lain ternyata produk ini yang sangat baik untuk di konsumsi ,olehkarena itu menganbil keputusan untuk membeli produk ini.
Purchasing
 Setelah mengambil keputusan sang konsumen membeli produk ini di pasaran.
Using
Lalu mengkonsumsi untuk bayinya ,,,,

Sabtu, 20 November 2010

membuat link di blog berupa gambar

Cara Buat Link pada Gambar

Ternyata masih banyak juga ya para blogger baru yang lom ngerti cara buat link pada gambar. Padahal di postingan saya tentang cara buat link dah di jelasin dikit mengenai cara buat link pada gambar. Yawda..daripada penasaran saya buat artikelnya deh.

Untuk membuat suatu link pada gambar, hal pertama yang harus anda ketahui adalah kode html untuk link itu sendiri. Berikut kode dasar html untuk bikin link :
<a href="url / alamat web yang akan dijadikan link">Tulisan link / gambar</a>

Contoh : Saya akan membuat suatu link yang menuju ke blog ini dengan tulisan link-nya kursus blog. Maka kode yang harus ditulis adalah seperti ini:

<a href="http://kursus-blog.blogspot.com">Kursus Blog</a>

Sehingga hasil yang ditampilkan adalah Kursus Blog.

Setelah mengetahui dasar kode html pembuatan link, selanjutnya hal kedua yang harus anda ketahui sebelum membuat link pada gambar yaitu kode html untuk menampilkan gambar pada blog. Berikut kode dasarnya :

<img src="alamat url gambar / tempat gambar disimpan" alt="namagambar"/>

Contoh : saya ingin menampilkan gambar ini kursus blog, maka kode html yang harus di buat adalah seperti ini :

<img src="http://mizwar.blog.googlepages.com/logo.gif" alt="Kursus Blog"/>

Nah..jika 2 hal diatas sudah pada ngerti, sekarang waktunya untuk menampilkan sebuah link pada gambar. Kode nya seperti ini :

<a href="url / alamat web yang akan dijadikan link"><img src="url lokasi gambar" alt="nama gambar"/></a>

Pada text yang berwarna merah, masukan alamat web yang di jadikan tujuan link. Lalu pada url lokasi gambar, masukan alamat gambar yang akan di tampilkan. Pada nama gambar, isi saja bebas.

Contoh : saya akan membuat suatu link ke blog ini dengan gambar kursus blog. Maka kode yang harus di buat adalah :

<a href="http://kursus-blog.blogspot.com"><img src="http://mizwar.blog.googlepages.com/logo.gif" alt="kursus blog"/></a>

Sehingga hasilnya menjadi kursus blog.
Ok..mudah - mudahan pada ngerti ya. Oh iya...jika anda masih bingung dengan alamat lokasi gambar, klik kanan saja pada gambar yang ingin di jadikan link kemudian pilih copy image location lalu paste kan di notepad.
 
sumber referensi : http://kursus-blog.blogspot.com

Bisnis lele biar sepele tapi menjanikan sekale

Bisnis lele biar sepele menjanjikan sekale

Siapa bilang usaha ikan lele adalah bisnis yang tak menjanjikan,salah besar jika ada orang yang bilang seperti itu.meskipun ikan berkumis ini masih di pandang sebelah mata oleh para pembisnis, nyatanya bisnis lele pada saat ini adalah salah satu bisnis yang cerah di bandingkan bisnis binatang lainnya. Coba anda lihat supermerket besar ,restoran,hingga warung tenda di pinggir jalan butuh pasokan lele dalam jumlah yang banyak dan secara rutin.
Ketika anda di perjalanan tentu anda melihat banyak warung tenda yang menjajakan menu pecel lele,apakah anda pernah berfikir dari mana pasokan lele sebanyak itu,sedangkan warung-warung yang menjual menu lele itu tersebar di setiap kota.tentu jika and berfikiran bisnis,ini akan menjadi peluang besar untuk anda.
Untuk memulai berbisnis anda tak perlu repot-repot dan bingung apa yang harus anda lakukan ,yang anda harus lakukan pertama adalah belajar.belajar bagaimana ternak lele,pasar lele dan lain lain.namun anda bisa juga belajar sambil makan di warung tenda yang menjajakan menu lele,anda dapat menyantap lele dan menerima ilmu  serta informasi dari sang penjual .
Pertanyaan kepada penjual lele:
Tiap harinya membutuhkan berapa kilo lele di sini ?
“Kira-kira saya bisa habis lele 7 –8 kg setiap malamnya,” begitulah pengakuan pedagang pecel lele di daerah citayam. “. Tiap kilo harganya Rp 11.000. Jika dihitung-hitung, Sarah butuh lele yang tidak sedikit. Paling tidak ia harus mendapat pasokan 210 – 240 kg lele segar secara rutin.tentu Keterangan di atas bisa memberi gambaran kasar bagi Anda bahwa peluang berbisnis lele berprospek cerah.
Kerugian  yang di hadapi pembisnis lele :
  • ·       kapasitas keuntungannya lebih kecil bila dibanding dengan pembesaran.
  • ·       Banyak telur yang gagal menetas lantaran pengaruh musim hujan. air hujan bisa menurunkan derajan keasaman (pH) air kolam.
  • ·       Pakan lele relative mahal.
Keuntungan :
  • ·       Kita tidak perlu lagi repot-repot mencari keterangan pasar.
  • ·       Pembibitan lebih cepat untung.
  • ·       Masa panen ikan lele relatif lebih cepat bila dibandingkan dengan jenis ikan konsumsi yang lain
  • ·       Ikan lele kuat dalam bertahan hidup dan tidakmudah terkena penyakit.
  •  
Tips and triks untuk masalah lele :
  • ·       Jika Anda memiliki jumlah kolam lebih dari satu, Maka periode panen bisa dirancang bergantian. Berkat cara seperti ini, periode panen bisa menjadi lebih cepat dari 40-50 hari.
  • ·       Daya tahan ikan lele sangat baik “Asal air selalu penuh dan cukup pangan”.
  • ·       Masalah pakan mahal bisa diatasi dengan oplosan pakan yang berasal dari jerohan ayam. Harganya Cuma Rp 1500/ kg. Berkat menu tambahan ini, ukuran ikan bisa semakin besar.
  • ·       Kedalaman kolam lele minimal 1 m. Karena bila Air terlalu dangkal menyebabkan ukuran lele menjadi terlalu pendek. Sebab ikan menjadi kurang gerak.
  • ·       Ikan yang sudah sebesar jari telunjuk sebaiknya di pisahkan . Tujuannya supaya ukuran ikan seragam. Sebab jika tidak, ikan lele yang ukurannya lebih besar akan memakan lele yang lebih kecil.
  • ·       apabila anakan lele terserang penyakit, lakukan pengobatan yang sesuai. Penyakit-penyakit disebabkan oleh infeksi protozoa, bakteri dan jamur dapat diobati larutan PK (Kalium Permanganat) atau garam dapur. Penggunaan obat haruslah hati-hati dan dosis yang digunakan  harus sesuai.
  • ·       ,berilah pupuk TON(Tambak Organik Nusantara) untuk menjaga kualitas air agar selalu dalam keadaan yang optimal.
  • belilah bibit lele yang alami,bukan yang suntikan.karena bibit suntikan sejainya mudah terkena penyakit dan mati.
Bagaimana ?
Apakah anda berminat untuk berbisnis ternak lele ??
Saya santoso permadi,seorang mahasiswa tingkat 1(satu)di univ.gunadarma.saat ini saya sedang mencoba merinitis bisnis lele bersama orangtua saya.walaupun modal yang saya punya tidak banyak,tapi saya harus tetap mencobanya.karena memulai sesuatu itu tidak harus dengan yang wah ,namun harus dengan keyakinan, ketekunan dan kesabaran dalam menghadapinya.hehhe makasih udah ngebaca post saya ,minta do’anya yah ,hehehe
Ayo para pembisnis muda,BANGKIT !!!!!
Hehehehe =)

ini dia contoh target pasarnya :

nah jangan hanya berhenti di sini namun carilah sumber referensi yang lain .carilah di mbah google .
di sana banyak betul tuhh ..yukk semangat ,,
untuk menuju google klik DISINI...